Focus Group Discusion (FGD) Pembinaan Wawasan Kebangsaan

By | 4 November 2021

Radikalisme merupakan suatu ideology (ide atau gagasan) dan paham yang ingin melakukan perubahan pada system social dan politik dengan menggunakan cara-cara kekerasan atau ekstrim. Paham Radikalisme menyuburkan sikap intoleran, anti pancasila, anti NKRI, penyebaran paham takfiri dan menyebabkan disintergrasi Bangsa. Agar paham radikalisme ini tidak menyebar dikalangan pelajar dan pendidik maka POLDA Kepulauan Bangka Belitung mengadakan kegiatan Focus Group Discusion (FGD) Pembinaan Wawasan Kebangsaan kepada peserta didik dan pendidik di Kabupaten Bangka Barat. Hal ini merupakan kewajiban personel POLRI untuk melakukan penguatan moderasi beragama, menyelaraskan visi beragama dan bernegara dengan berpedoman pada Pancasila dan UUD 1945.

Kecamatan Tempilang ditunjuk sebagai tempat pelaksana acara kegiatan ini. Persiapan kegiatan ini dilakukan dengan kolaborasi antara pihak Kecamatan tempilang, SMA Negeri 1 Tempilang dan SMK Negeri 1 Tempilang.

kegiatan Focus Group Discusion (FGD) Pembinaan Wawasan Kebangsaan kepada peserta didik dan pendidik di Kabupaten Bangka Barat dilaksanakan pada hari Rabu, 3 November 2021 pukul 09.00 sampai dengan selesai di Gedung Serba Guna Kecamatan Tempilang. Kegiatan ini diikuti oleh Kepala Sekolah, Guru dan Peserta Didik se Bangka Barat dengan rincian Kepala Sekolah dan Guru 25 orang, Siswa 75 orang. SMA Negeri 1 Tempilang mengirimkan 1 Kepala Sekolah 3 orang Guru yang terdiri dari Guru PKN, Guru PAI dan Guru BK serta 10 orang peserta didik perwakilan dari setiap kelas.

Adapun dari acara tersebut mengangkat sebuah tema tentang FOCUS GROUP DISCUSSION(FGD) BERSAMA SISWA GURU SMA SEDERAJAT SE BANGKA BARAT “ Penanggulangan dan Pencegahan Paham Radikalisme, Intoleransi dan Anti Pancasila”

Kegiatan ini dihadiri oleh Dit. Bimas POLDA Babel, Ka. Dinas Pendidikan Kabupaten Bangka Barat, Ka. CABDIN Wilayah IV Bangka Barat dan perwakilan dari Bupati Bangka Barat dan lain lain dengan narasumber utama dari NII Crisis Center

Acara tersebut juga sangat berguna bagi kalangan pelajar yang ada di Kecamatan Tempilang khususnya dan juga bagi Kecamatan-Kecamatan yang lain pada umumnya yang ada di Kabupaten Bangka Barat agar terhindar dari paham Radikalisme ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *